Jul 22, 2018

Tanggung Jawab terhadap Ketenaga Kerjaan, Kesehatan, dan Keselamatan Kerja

Perseroan memastikan dilaksanakannya praktik terbaik atas implementasi tanggung jawab sosial perusahaan yang terkait dengan ketenagakerjaan, kesehatan dan keselamatan kerja. Karyawan memperoleh perlakukan terbaik, termasuk atas jaminan kesehatan, keselamatan kerja yang berhubungan dengan persamaan hak, kesempatan kerja, sarana dan keselamatan kerja, tingkat kecelakaan kerja serta pendidikan dan pelatihan.

Pada tanggal 8 dan 9 Desember 2018, Perseroan mengadakan Employee Gathering yang diadakan di Amanuba Resort, Rancamaya, Bogor. Kegiatan ini merupakan acara liburan karyawan Perseroan sekaligus sebagai program Perseroan dalam hal pendidikan dan pelatihan untuk meningkatkan motivasi dan kinerja tim, serta untuk mempererat hubungan sesama karyawan Perseroan.